Neymar dan Mbappe, Dua Bintang yang Dipaksa Kembali Menginjak Tanah

bola88

DewaSport.asiaMedali juara Liga Champions serta status pemain termahal di dunia membuat Neymar melambung tinggi. Tapi baru-baru ini, bintang PSG tersebut dipaksa mendarat di tanah lagi setelah dikalahkan Bayern Munchen.

PSG gagal meraih trofi Liga Champions pertama mereka menyusul kekalahan 1-0 dari Bayern di Lisbon pada Senin (24/8/2020) dini hari WIB.

bola88

Neymar amat emosional pasca pertandingan. Ia gagal menyumbang trofi Eropa perdana buat klubnya. Selama ini gelar yang ia raih sebatas level domestik di Prancis.

Neymar menulis curahan hatinya melalui Twitter: “Kalah adalah bagian dari olahraga, kami mencoba segalanya, kami berjuang hingga akhir. Terima kasih atas dukungan dan kasih sayang dari semua orang. Selamat Bayern.”

Sundulan Kingsley Coman di babak kedua membuat sang juara Bundesliga tampil sebagai pemenang laga. Trofi ini jadi yang keenam sepanjang sejarah klub.

Bayern menyegel treble kedua dalam delapan musim. Memupus harapan PSG mengakhiri musim dengan status sapu bersih usai memenangi Ligue 1, Coupe de France, Coupe de la Ligue, dan Trophee de Champions.

Mbappe Juga Kecewa

Kylian Mbappe juga kecewa berat dengan kegagalan PSG di final Liga Champions. Ia ikut bersuara di media sosial pribadinya.

“Kecewa tidak mengakhiri tahun ini dengan penghargaan terbaik, tapi hidup seperti itu,” tulis Mbappe di Twitter.

“Kami berjuang sekuat tenaga. Selamat untuk Bayern. Dan terima kasih banyak atas dukungan Anda.”

Jika sukses memenangi Liga Champions musim 2019-2020, Mbappe mencetak rekor pribadi. Ia satu-satunya pemain berusia 21 tahun yang memenangi segalanya. Sebelumnya ia juga sukses bersama Timnas Prancis di Piala Dunia 2018.

bola88