Seperti Kepa Arrizabalaga, 4 Pemain Ini Juga Tak Mau Diganti Pelatih

News0 Views
bola88

DewaSport.asia – Kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga, menolak digantikan pemain lain saat duel lawan Manchester City di final Piala Liga Inggris, Minggu (26/2/2019). Kondisi ini tentu saja mencengangkan sang manajer, Maurizio Sarri.

Namun, tak hanya pelatih asal Italia itu yang berang dengan ulah kiper 24 tahun itu, melainkan juga penggemar olahraga sepak bola yang dibuat penasaran dengan alasan penolakan Kepa itu.

bola88

Belakangan Sarri menyatakan penolakan Kepa Arrizabalaga untuk diganti sebagai sebuah salah paham, ditambah Kepa juga mengklaim dia tak berniat membantah instruksi sang pelatih. Namun, tetap saja insiden ini jadi sorotan. Apalagi, performa Chelsea akhir-akhir memang dalam sorotan.

Aksi Kepa itu jadi perbincangan hangat di kalangan fans si kulit bundar. Pemain yang masih aktif, mantan pemain, pundit, hingga kalangan media membahas aksi “luar biasa” yang terjadi di Wembley Stadium itu.

Kejadian pemain menolak keputusan pelatih untuk digantikan pemain lain memang jarang terjadi di dunia sepak bola. Hanya, bukannya tak pernah terjadi sebelumnya.

Aksi serupa yang dilakukan Kepa Arrizabalaga pada pengujung extra time melawan City itu, pernah dilakukan beberapa pemain lain.

Press Association Sport menulis setidaknya ada empat pemain yang juga pernah membangkang instruksi pelatihnya untuk ditarik keluar dan digantikan pemain lain saat pertandingan. Insiden ini terjadi di level klub maupun timnas.

Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.

• Nikola Kalinic (Kroasia)

Pemain satu ini jadi sorotan di Piala Dunia 2018. Ia dipulangkan pelatih Timnas Kroasia, Zlatko Dalic, setelah menolak dimainkan pada laga penyisihan grup menghadapi Nigeria.

Dalic mengungkapkan Kalinic mengklaim tak fit untuk bermain. Namun, alasan itu tak masuk akal buat sang pelatih lantaran mirip serangkaian insiden yang pernah terjadi sebelumnya.

Sejak saat itu, penyerang 31 tahun itu, yang sudah mengoleksi caps 41 untuk Timnas Kroasia, tak pernah lagi dipanggil ke Timnas.

• Les Sealey (Manchester United)

Kepa bukan satu-satunya kiper yang menolak digantikan pemain lain dalam pertandingan. Kiper Swansea, Lukasz Fabianski pernah melakukan hal sama pada 2017, begitu pula dengan kiper Manchester United, Les Sealey.

Bedanya dengan Kepa dan Fabianski, Les Sealey menolak digantikan, namun aksinya berujung pujian bukan cemoohan.

Pada final Rumbelow Cup (saat ini Piala Liga), Sealey mengalami cedera lutut parah saat pertandingan menyisakan 12 menit lagi.

Namun, ia menolak digantikan pemain lain, yang bukan berposisi sebagai kiper, karena menyadari tak ada kiper pengganti di bangku pemain cadangan.

Sealey melanjutkan pertandingan dengan tertatih-tatih, hingga laga berakhir. Dia tak kebobolan lagi dalam sisa 12 menit pertandingan itu, kendati Sheffield Wednesday akhirnya mengangkat trofi juara lewat gol John Sheridan pada menit ke-37.

DewaBet.asia – Agen Taruhan Judi Bola Online Terbaik, Terbesar dan Terpercaya

bola88