DewaSport.asia – Gareth Bale mengantar Wales lolos ke Euro 2020. Momen epik tersebut lantas dirayakan Gareth Bale, yang sekaligus menyindir Real Madrid, dengan membawa bendera bertuliskan: Wales. Golf. Madrid.
Wales memastikan langkah ke Euro 2020 usai menang atas Hongaria di laga terakhir Grup E babak kualifikasi, Rabu (20/11/2019) dini hari WIB. Wales menang dengan skor 2-0 pada laga tersebut.
Hasil itu membuat Wales mengakhiri fase grup dengan berada di posisi kedua. Wales mendapatkan 14 poin dari delapan laga. Sedangkan Kroasia berada di puncak klasemen dengan raihan 17 poin.
Bagi Wales, sukses berlaga di Euro 2020 menjadi catatan manis. Sebab, pasukan Ryan Giggs mampu mengulang sukses tampil di putaran final Euro 2016 lalu. Sebelumnya, Wales absen bermain di Euro sejak edisi 1964.
Wales. Golf. Real Madrid
Ryan Giggs memainkan Gareth Bale sejak menit pertama pada laga kontra Hongaria. Keputusan Ryan Giggs terbukti tepat. Sebab, pemain berusia 30 tahun terbukti mampu memberikan kontribusi yang besar pada tim.
Pada menit ke-15, Gareth Bale mengirim umpan yang kemudian dikonversi menjadi gol oleh Aaron Ramsey. Wales unggul 1-0 dan makin nyaman bermain. Ramsey akhirnya menambah gol di menit ke-47 untuk membawa Wales menang 2-0.
Sukses Wales mengamankan tempat di Euro 2020 disambut meriah para suporter, begitu juga para pemain. Di tengah keriuhan suasana di Cardiff Stadium, terdapat satu momen unik saat Gareth Bale berfoto dengan bendara negara Wales.
Menjadi menarik karena pada bendera tersebut terdapat tulisan ‘Wales. Golf. Madrid’. Tiga frasa tersebut belakangan tengah menjadi sorotan karena dinyanyikan fans timnas Wales sebagai sindiran kepada Real Madrid.
Hubungan Panas Gareth Bale vs Real Madrid
Frasa tersebut pertama kali muncul dari pernyataan legenda Real Madrid, Predrag Mijatovic. Dia sedang berkomentar tentang situasi pelik yang kini dialami Gareth Bale di Real Madrid.
Gareth Bale sudah cukup lama tidak bermain untuk Real Madrid. Tim media Real Madrid menilai mantan pemain Tottenham tersebut tidak cukup bugar untuk bermain. Bale mengalami masalah karena terlalu sering bermain golf.
Namun, pernyataan tim medis Real Madrid itu dibantah pihak Bale. Dia merasa dalam kondisi yang bugar. Karena itu, ketika timnas Wales memanggil, Bale selalu siap bermain untuk membela Wales.
DewaBet.asia – Agen Taruhan Judi Bola Online Terbaik, Terbesar dan Terpercaya