DewaSport.asia – Manchester United (MU) membidik tiga bek tangguh untuk memperbaiki pertahanan mereka yang rapuh.
The Red Devils memulai musim ini dengan sangat buruk. Dari lima pertandingan, dua di antaranya berakhir dengan kekalahan.
Berkaca dari itu, ada sejumlah catatan penting yang paling disorot oleh sang pelatih Ole Gunnar Solskjaer adalah sektor pertahanan yang kerap membuat kesalahan.
Oleh sebab itu, kabarnya ada tiga bek yang bisa ditebus MU untuk memperbaiki lini belakangnya.
Berikut daftarnya seperti dikutip Spoertskeeda, Minggu (11/10/2020):
1. Kalidou Koulibaly
MU sudah beberapa kali dikaitkan dengan Koulibaly. Namun mereka belum merekrutnya karena terganjal harga dan juga harus bersaing dengan rival sekotanya, Manchester City.
Oleh Napoli, Koulibaly dibanderol 80 juta euro (Rp1,2 triliun). Harganya yang mahal diyakini sebanding dengan kualitasnya. Dia diprediksi bisa menjadi solusi bagus untuk mengatasi rapuhnya pertahanan The Red Devils.
2. Dayot Upamecano
Bek asal Prancis ini tengah naik daun. Bersama RB Leipzig, Upamecano dipandang sebagai salah satu pemain muda terbaik di Eropa.
Upamecano masih berusia 21 tahun. Ini tentu sesuai dengan kegemaran Arsenal merekrut pemain-pemain belia. Tapi dalam perburuan, mereka harus siap bersaing dengan Barcelona serta Paris Saint Germain (PSG).
3. James Tarkowski
Pemain Burnley ini dianggap sebagai alternatif murah untuk pertahanan MU. Menurut Transfermarkt, saat ini dia memiliki harga 20 juta euro (Rp348 miliar).
Meski memiliki hara relatif murah, Tarkowski merupakan salah satu bek terbaik. Musim lalu, dia dipercaya untuk tampil di 40 pertandingan pada semua kompetisi, dan ikut mencetak dua gol.