DewaSport.asia – Negosiasi AC Milan dan Gianluigi Donnarumma terkait kontrak baru masih menemui jalan buntu. Belum ada kata sepakat di antara keduanya.
Kontrak Donnarumma di Milan akan berakhir pada Juni 2021 alias akhie musim ini. Artinya, kiper 21 tahun itu sudah bisa bernegosiasi dengan klub lain di bulan Januari ini.
Media-media yang melansir bahwa kesepakatan baru antara Milan dan Donnarumma belum terjadi. Corriere della Sera salah satu yang mengabarkan itu.
Agen Donnarumma, Mino Raiola, disebut ngotot agar kliennya mendapatkan bayaran 10 juta euro atau Rp 169,7 miliar.
Milan masih berjarak 3 juta euro dari permintaan itu. Tapi, petinggi Rossoneri menawarkan bonus dengan gaji pertahun sebesar itu.
Performa Donnarumma di Milan musim ini memang sip. Dalam 19 pertandingan di Serie A musim ini, dia mampu membukukan tujuh clean sheet.
Ada 20 gol yang bersarang ke gawang Milan saat Donnarumma bermain. Tim asuhan Stefano Pioli itu menjadi tim keempat dengan jumlah kebobolan paling sedikit di Liga Italia dengan catatan 23 gol.
Performa apik Donnarumma itu membawa Milan masih memuncaki klasemen Liga Italia dengan raihan 46 poin. Mereka berjarak dua angka dari Inter Milan yang ada di posisi kedua.
Donnarumma dikabarkan diminati beberapa klub top Eropa. Chelsea yang belakangan disebut melakukan manuver untuk mendapatkan tanda tangan kiper Timnas Italia itu. Selain Chelsea, Real Madrid juga dikaitkan dengan Donnarumma.