Bangkit dari Ketinggalan Dua Gol, Inter Taklukkan Torino 4-2

bola88

DewaSport.asia – Inter Milan bangkit dari ketertinggalan dua gol untuk mengalahkan Torino 4-2. Romelu Lukaku menjadi bintang kemenangan Si UIar dengan torehan dua gol dan dua assist.

Inter vs Torino tersaji di Giuseppe Meazza pada pekan ke-8 Serie A, Minggu (22/11/2020) malam WIB. Tim tamu menutup babak pertama dengan keunggulan 0-1.

bola88

Il Toro mampu membobol gawang La Beneamata melalui sepakan keras Simone Zaza (menit ke-45+2′). Selepas jeda, Torino menjauh 2-0 berkat gol penalti Cristian Ansaldi (62′).

Tertinggal dua gol, Inter mampu bangkit. Mereka mampu mengemas empat gol untuk memastikan kemenangan 4-2.

Keempat gol tuan rumah dibuat oleh Alexis Sanchez (64′), Romelu Lukaku (67′ dan 84′ (pen)), serta Lautaro Martinez (90′). Kemenangan ini mengantarkan Inter berada di peringkat kelima dengan 15 poin.

Sementara untuk Torino, hasil buruk di markas Inter ini membuat mereka belum beranjak dari zona degradasi. Tim asal Turin ini menempati peringkat ke-18 dengan baru mengumpulkan lima angka.

Inter tampil menekan di awal laga. Meski demikian, peluang berbahaya pertama di laga ini justru hadir dari pihak Torino.

Pada menit ke-9, umpan panjang Cristian Ansaldi dari sisi kiri menemui Simone Zaza yang berdiri di tiang jauh. Sepakan Zaza belum berbuah gol karena masih melebar tipis dari gawang Samir Handanovic.

Inter masih dominan dalam hal penguasaan bola hingga pertengahan babak pertama. Namun, mereka kesulitan membongkar lini pertahanan Torino.

Tim Tamu merepotkan Inter bukan hanya karena tampil begitu disiplin, tapi juga punya serangan balik yang begitu berbahaya. Pada menit ke-21, Zaza kembali menebar ancaman.

Lewat sebuah serangan balik cepat, Tomas Rincon menyodorkan bola ke Zaza yang lolos dari perangkap offside. Kali ini, giliran tepisan Handanovic yang menggagalkan usahanya mencetak gol.

Zaza akhirnya mampu mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-2 di injury time babak pertama. Soualiho Meite dengan cerdik melepas umpan backheel kepada Zaza.

Zaza melepas sepakan kencang dari dalam kotak penalti yang tak mampu diadang Handanovic. Torino unggul 1-0. Skor ini menutup babak pertama.

Selepas jeda, petaka menghampiri Inter di menit ke-62. Wasit memberikan penalti kepada Torino setelah meninjau VAR. Pasalnya, Ashley Young terlihat menendang dada dari Wilfried Singo dalam perebutan bola.

Ansaldi yang maju sebagai eksekutor melepas sepakan keras yang menggetarkan jala Inter. Torino unggul 2-0.

Tertinggal dua gol, Inter berusaha memberikan respon cepat. Hasilnya lahir dua menit berselang.

Alexis Sanchez membobol gawang Salvatore Sirigu memanfaatkan kemelut yang lahir usai sepakan Romelu Lukaku membentur mistar. Si Ular menipiskan ketinggalan 1-2.

Torehan Sanchez ini mengawali kebangkitan Inter. Mereka mampu menyamakan kedudukan di menit ke-67.

Umpan mendatar Sanchez dari sisi kiri kotak penalti Torino dengan baik disonterk Lukaku menjadi gol. Kedudukan menjadi sama kuat 2-2.

Inter mendapat hadiah penalti pada menit ke-84. Wasit menunjuk titik putih usai meninjau VAR karena Gelson Bremer menendang kaki Achraf Hakimi yang merebut bola dari penguasaannya.

Lukaku menuntaskan tugasnya dengan baik sebagai penendang penalti. Sepakannya ke arah tengah mengecoh Sirigu. Inter berbalik memimpin 3-2.

Pasukan Antonio Conte tak mengendurkan serangan meski telah unggul. Mereka mampu menambah satu gol di sisa waktu yang ada tepatnya pada menit ke-90.

Sodoran bola Romelu Lukaku dari sisi kiri mampu disambar Lautaro Martinez dengan baik yang tak terkawal di depan gawang. Inter menuntaskan laga ini dengan kemenangan 4-2.

SUSUNAN PEMAIN

Inter Milan: Samir Handanovic; Danilo D’Ambrosio (Milan Skriniar 66′), Andrea Ranocchia (Stefan de Vrij 74′), Alessandro Bastoni; Achraf Hakimi, Roberto Gagliardini (Lautaro Martinez 66′), Arturo Vidal, Ashley Young (Ivan Perisic 74′); Nicolo Barella; Romelu Lukaku, Alexis Sanchez.

Torino: Salvatore Sirigu; Bremer, Lyanco, Nicolas Nkoulou; Wilfried Singo, Soualiho Meite, Tomas Rincon (Simone Edera 84′), Karol Linetty, Cristian Ansaldi; Simone Verdi (Federico Bonazzoli 42′), Simone Zaza (Vincenzo Millico 90′).

bola88