Brasil vs Bolivia: Tim Samba Pesta 5 Gol

bola88

DewaSport.asia – Timnas Brasil langsung menang telak di matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan. Menghadapi Bolivia di Stadion Neo Quimica Arena, Sabtu (10/10/2020) pagi WIB, Brasil pesta lima gol tanpa balas.

Keunggulan Tim Samba dibuka Marquinhos menit ke-16. Bek Paris Saint-Germain (PSG) itu sukses memaksimalkan umpan terukur pemberian Danilo.

bola88

Tak puas dengan satu gol, Brasil menambah kedudukan di menit 30. Kali ini giliran Roberto Firmino yang mengukir namanya di papan skor. Hingga turun minum, Brasil unggul 2-0.

Selepas jeda, tuan rumah masih mendominasi jalannya pertandingan. Firmino kembali menyarangkan si kulit bundar di menit 49. Berawal dari umpan Neymar Jr, bola kemudian disepak Firmino dan melewati celah kaki kiper Bolivia.

Tim tamu makin tertinggal jauh karena Jose Carrasco mencetak gol bunuh diri di menit 66. Bek Bolivia itu sebenarnya bermaksud memotong umpan Philippe Coutinho. Tapi sundulannya malah menjebol gawang sendiri.

Coutinho akhirnya menutup pesta gol Brasil di pertandingan ini. Sang pemain merobek gawang Bolivia di menit 73.

Di laga lain, Kolombia juga menorehkan kemenangan besar. Mereka menaklukkan Venezuela 3-0 di Estadio Metropolitano Roberto Melendez.

Gol dicetak Duvan Zapata (16) serta Luis Muriel (26 dan 45). Laga ini sempat diwarnai insiden cedera parah yang dialami bek Kolombia, Santiago Arias.

SUSUNAN PEMAIN

BRASIL (4-3-3): Weverton; Danilo, Marquinhos, Thiago Silva (Felipe 71), Renan Lodi (Alex Telles 77); Coutinho (Everton Ribeiro 77), Casemiro, Douglas Luiz; Everton (Rodrygo 59), Firmino (Richarlison 71), Neymar.
Pelatih: Tite

BOLIVIA (4-5-1): Lampe; Jesus Sagredo, Carrasco, Valverde, Jose Sagredo; Arabe (Cardozo 63), Bustamante, Wayar (Zabala 84), Saldias (Cespedes 46), Miranda; Menacho (Campos 62)
Pelatih: Cesar Farias

bola88