DewaSport.asia – Dengan kemenangan Prancis atas Belgia fix sudah final UEFA Nations League mempertemukan Prancis vs Spanyol. Spanyol sendiri telah mengalahkan Italia kemarin. Spanyol bermain unggul 11 pemain karena Bonucci terkena kartu merah kedua.
Prancis Menang Dramatis Atas Spanyol
Prancis mewujudkan come back dramatis untuk menundukkan Belgia dengan skor 3-2 dalam duel semifinal UEFA Nations League 2021, Jumat (8/10/2021). Belgia unggul dua gol terlebih dahulu lewat aksi Yannick Carrasco (37′) dan Romelu Lukaku (40′). Prancis melawan dan menyamakan kedudukan di babak kedua lewat Karim Benzema (62′) dan Kylian Mbappe (69′).
Lalu, di menit ke-90, Prancis berbalik unggul lewat gol Theo Hernandez. Belgia sempat mencetak gol, tapi dianulir karena offside. Hasil ini mengantar Prancis ke partai final UEFA Nations League, menantang Spanyol yang sudah terlebih dahulu lolos usai mengalahkan Italia.
Pertandingan langsung dimulai dengan tempo tinggi. Menit ke-3, Lloris dipaksa membuat penyelamatan untuk sepakan De Bruyne. Menit ke-6, giliran Mbappe yang mengancam gawang Belgia. Level tinggi kedua tim terlihat dalam duel-duel sengit di 15 menit pertama. Prancis lebih dominan membawa bola, Belgia memilih menunggu.
Tempo sedikit menurun mulai menit ke-20. Belgia menahan gempuran Prancis dengan sangat baik. Sebaliknya, pasukan Deschamps tampak sedikit frustrasi. Menit ke-37, Belgia justru unggul terlebih dahulu. Carrasco menerima bola di sisi kiri, menusuk ke dalam dan melepas tembakan keras ke tiang dekat. Gol! Lloris mati langkah. Belgia 1-0 Prancis.
Menit ke-40, Belgia menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Lukaku dari sisi kanan. Menerima umpan De Bruyne, Lukaku memutar badan dan menusuk ke tiang dekat untuk melepas tembakan keras dari sudut sempit. Gol! Belgia 2-0 Prancis.
Dalam waktu singkat Prancis kebbolan dua gol. Mereka mencoba merespons di 5 menit tersisa tapi tidak cukup waktu untuk menemukan ritme. Skor 2-0 mengantar pemain ke ruang ganti. Pertandingan dimulai kembali, Belgia tampak memilih pendekatan berbeda. Mereka lebih banyak bertahan dan menunggu momentum serangan balik.
10 menit pertama berlalu begitu cepat bagi Prancis. Mereka lebih aktif menyerang dan mengancam lewat Mbappe di kedua sayap. Griezmann mendapatkan peluang matang di menit ke-55.
Menit ke-62, Prancis mencetak gol balasan. Mbappe mencuri bola di sisi kiri kotak penalti dan mengirim umpan pendek untuk Benzema. Striker Madrid ini mengecoh 4-5 bek Belgia, memutar badan, dan melepas sepakan ke tiang jauh. Gol! Belgia 2-1 Prancis.
Menit ke-69, Prancis mendapatkan penalti usai Griezmann dijatuhkan di kotak penalti. Mbappe maju sebagai algojo untuk melepas tembakan keras ke kanan atas. Gol! Belgia 2-2 Prancis. Belgia sempat mencetak gol ketiga melalui Lukaku di menit ke-87, tapi dianulir karena offside tipis. Selanjutnya, menit ke-89, sepakan keras Pogba membentur mistar.
Menit ke-90, serangan cepat Prancis mengejuatkan Belgia. Bola tiba di sisi kiri kotak penalti, disambut Theo dengan sepakan keras ke tiang jauh. Gol! Belgia 2-3 Prancis. Tidak ada gol tambahan di sisa laga. Prancis bangkit di babak kedua untuk menundukkan Belgia dengan skor 3-2 dan melangkah ke final.
Final UEFA Nations League
Dengan ini Prancis akan berjumpa di final dengan Spanyol yang kemarin meraih kemenangan dari Raja Eropa, Italia. Final akan berlangsung pada tanggal 11 September pukul 01.45 dini hari. Pertandingan ini akan sangat seru. Karena mempertemukan Juara Bertahan Dunia Prancis dengan runner up Piala Eropa Spanyol.