DewaSport.asia – Penyerang Barcelona Antoine Griezmann menutup pintu gabung klub lain musim panas nanti dengan menegaskan bahwa ia ingin meraih sejumlah gelar bersama Blaugrana.
Griezmann baru gabung dengan Barcelona pada musim panas 2019 kemarin. Ia dicomot dari sesama klub La Liga, Atletico Madrid.
Namun sempat ada kabar bahwa ia tak bisa beradaptasi dengan baik dengan Lionel Messi dan Luis Suarez. Bahkan ada kabar bahwa Blaugrana siap melepas striker asal Prancis tersebut.
Padahal performa Griezmann sendiri cukup lumayan sejauh ini. Dari 37 penampilan ia telah mengemas 14 gol dan empat assist.
Bertahan di Barcelona
Sebelumnya sempat ada kabar bahwa Antoine Griezmann bisa dikorbankan ke Inter Milan. Sebab Barcelona menginginkan Lautaro Martinez.
Inter juga disebut menginginkan Griezmann. Akan tetapi kini sang pemain menutup pintu keluar dari Barcelona.
Griezmann mengaku ia ingin bertahan di Camp Nou. Ia punya target untuk meraih sejumlah trofi juara sebelum hengkang.
“Memenangkan La Liga dan Liga Champions bersama Barca akan menjadi mimpi, dan juga tujuan saya,” serunya pada Los Angeles Times, via Sky Sports.
MLS
Antoine Grieman menegaskan penolakannya pada Inter Milan atau klub lain. Sebab setelah dari Barcelona, ia bertekad untuk pindah ke Amerika Serikat, ke MLS.
“Lalu ada Piala Dunia lain di Qatar. Dan setelah itu MLS,” ungkapnya.
“Saya tidak tahu tim mana, tetapi saya benar-benar ingin bermain di sana. Bagi saya itu adalah tujuan untuk mengakhiri karir saya di Amerika Serikat dengan kemungkinan bermain dengan baik dan menjadi bagian besar dari tim dan memperjuangkan gelar,” tandas Griezmann.
Antoine Griezmann sendiri saat ini tengah mempersiapkan diri dengan Barcelona untuk menghadapi laga perdana La Liga pasca pandemi virus corona. Blaugrana akan berhadapan dengan Real Mallorca.