DewaSport.asia – Manchester City hanya mampu bermain imbang 1-1 ketika berhadapan dengan Atalanta dalam laga matchday keempat fase grup Liga Champions 2019-20 yang dihelat di Giuseppe Meazza, Kamis (7/11/2019) dini hari WIB.
Manchester City unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak Raheem Sterling. Namun Atalanta sukses membuat kedudukan kembali seimbang lewat gol Mario Pasalic.
Berkat hasil ini, Manchester City masih nyaman di puncak klasemen Grup C dengan poin 10, sedangkan Atalanta meraih poin pertamanya di Liga Champions.
Jalannya Pertandingan
Berstatus tuan rumah, Atalanta mencoba langsung tampil agresif sejak kick-off. Sayang peluang Hans Hateboer masih menyamping dari gawang Ederson.
Alih-alih memimpin, Atalanta justru harus tertinggal setelah Sterling membobol gawang Pierluigi Gollini ketika laga baru berumur tujuh menit. Sterling sukses menuntaskan assist backheel yang dikreasi Gabriel Jesus.
Tertinggal satu gol tak membuat Atalanta langsung patah semangat. Sayang sejumlah peluang yang didapat tuan rumah gagal dimaksimalkan menjadi gol.
Manchester City sempat dihadiahi penalti oleh wasit Alexey Kulbakov pada menit ke-39. Namun penalti ini kemudian dianulir dan diganti menjadi tendangan bebas setelah VAR memperlihatkan bahwa pelanggaran terjadi di luar kotak terlarang.
Tak lama berselang, VAR kini memberi hadiah penalti untuk City setelah tendangan bebas Sterling membentur tangan Josip Ilicic di kotak terlarang. Namun hadiah ini gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Jesus setelah tendangannya melebar dari sasaran. Keunggulan satu gol City bertahan hingga turun minum,
Kembali dari kamar ganti, Pep Guardiola memasukkan Claudio Bravo untuk menggantikan Ederson. Sepertinya langkah ini diambil sebagai bentuk pencegahan akibat cedera ringan yang didapat Ederson di babak pertama.
Empat menit babak kedua berjalan, Atalanta sukses menyamakan kedudukan lewat sundulan Pasalic menyambut crossing terukur dari Alejandro Gomez.
Manchester City tampak kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat Atalanta. Guardiola pun memasukkan Sergio Aguero untuk menggantikan Jesus.
Petaka bagi Manchester City datang di menit ke-81 setelah Bravo diganjar kartu merah langsung akibat melakukan pelanggaran terhadap Ilicic yang menjadi orang terakhir.
Stok kiper City pun habis. Alhasil, Kyle Walker terpaksa dimasukkan menjadi kiper dadakan. Proses pergantian pemain ini memakan waktu cukup lama sehingga laga terhenti dan berakibat pada waktu injury time yang diberikan hingga mencapai tujuh menit. Tak ada gol tambahan di sisa pertandingan. Skor imbang 1-1 pun menjadi hasil akhir laga ini.
DewaBet.asia – Agen Taruhan Judi Bola Online Terbaik, Terbesar dan Terpercaya