DewaSport.asia – Inter Milan meraih kemenangan 1-0 atas Atalanta dalam lanjutan Liga Italia. Nerazzurri pun makin mantap di puncak klasemen.
Inter vs Atalanta berlangsung di Giuseppe Meazza, Selasa (9/3/2021) dini hari WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama.
Nerazzurri sukses keluar sebagai pemenang setelah mencetak satu gol di babak kedua. Tiga poin Inter ini hadir berkat gol Milan Skriniar.
Hasil ini menjadi kemenangan ketujuh Inter secara beruntun di Liga Italia. Tim besutan Antonio Conte pun masih nyaman di puncak klasemen kali ini dengan koleksi 62 poin.
Atalanta gagal kembali ke posisi empat besar. Tim besutan Gian Piero Gasperini harus tertahan di urutan kelima dengan 49 poin.
Atalanta langsung berusaha menekan Inter di awal-awal pertandingan. Menyerang dari sisi kiri, Robin Gosens menembus kotak penalti Inter dan melepaskan umpan tarik. Namun, tidak ada pemain Atalanta yang bisa menyambar operan tersebut di muka gawang Nerazzurri.
Gol bunuh diri hampir saja tercipta di menit ke-17. Mendapat tekanan dari Romelu Lukaku, Cristian Romero sedikit panik dan melakukan backpass lambung ke Marco Sportiello. Bola bisa saja masuk ke gawang Atalanta jika Sportiello tidak menghalau dengan kepalanya.
Inter kembali mengancam di menit ke-25. Bola tembakan Nicola Barella dari posisi bebas berhasil diblok lawan.
Duvan Zapata nyaris merobek gawang Inter di menit ke-38. Dari jarak yang sangat dekat, dia melepaskan sundulan namun bola berhasil diamankan Samir Handanovic.
Inter menekan jelang akhir laga lewat tembakan Lautaro Martinez. Bola sepakan pemain asal Argentina itu masih bisa diblok lawan dan skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.
Atalanta mencoba menekan duluan di paruh kedua. Josip Ilicic kemudian melepaskan sepakan dari luar kotak penalti, tapi bola masih bisa diblok lawan.
Inter Milan mampu mencuri gol duluan di menit ke-54. Milan Skriniar berhasil merobek gawang Atalanta usai memanfaatkan kemelut dari sepak pojok.
Tertinggal satu gol, Atalanta berusaha keras menggedor pertahanan Inter. Kesempatan bagus didapat Zapata pada menit ke-67, tapi bola tembakannya dari dalam kotak penalti sedikit melenceng dari target.
Percobaan dari Atalanta lainnya datang pada menit ke-75. Bola tembakan Luis Muriel mengarah ke gawang Inter, tapi bisa diamankan Handanovic.
Mario Pasalic hampir merobek gawang Inter di menit ke-83. Dia berhasil menyambar bola umpan lambung dengan tembakan voli, namun arahnya masih sedikit menyamping dari gawang.
Atalanta berusaha keras menekan Inter hingga penghujung laga. Namun, sampai pertandingan tuntas tak ada gol balasan tercipta. Inter pun keluar sebagai pemenang.
SUSUNAN PEMAIN
Inter Milan: Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni, Achraf Hakimi (Danilo D’Ambrosio 85′), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic (Roberto Gagliardini 77′), Arturo Vidal (Christian Eriksen 53′), Ivan Perisic (Matteo Darmian 85′), Romelu Lukaku, Lautaro Martinez (Alexis Sanchez 77′).
Atalanta: Marco Sportiello; Rafael Toloi, Cristian Romero, Berat Djimsiti (Jose Luis Palomino 81′), Joakim Maehle, Remo Freuler (Mario Pasalic 81′), Marten de Roon, Robin Gosens, Ruslan Malinovskyi, Matteo Pessina (Aleksei Miranchuk 73′), Duvan Zapata (Luis Muriel 70′).