Berita bola yang masih ramai hingga saat ini adalah keputusan Kylian Mbappe untuk bertahan dan melanjutkan karir di Paris Saint-Germain (PSG) setelah dia menandatangani perpanjangan kontrak hingga tahun 2025. Dengan kontrak barunya Mbappe akan menerima kenaikan gaji sekaligus beberapa hak istimewa.
Gaji kylian Mbappe dengan kontrak baru
Berdasarkan laporan dari Sky Sport,Mbappe akan menerima gaji yang tinggi yaitu sebesar 4 juta pounds atau jika dirupiahkan sekitar Rp. 73, 2 miliar setiap bulan, jika dikerucutkan lagi maka menjadi Rp.18,3 miliar per minggu, Rp.109 juta per jam, Rp.1,8 juta per menit dan Rp, 30 ribu per detik.
Gaji ini naik 2 kali lipat dari yang dia dapatkan sebelumnya dan bahkan lebih tinggi dari yang didapatkan Messi dan Ronaldo. Pemain berkebangsaan Perancis ini mengatakan bahwa dia berkeinginan untuk terus berkembang bersama PSG dan membawa klub ini untuk mendapatkan prestasi lebih tinggi.
Sebelumnya banyak rumor yang beredar jika Mbappe akan bergabung dengan klub raksasa Spanyol Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2022 dengan status bebas transfer, akan tetapi melihat potensi Mbappe yang tinggi, PSG berusaha untuk mempertahankannya.
Setelah melalui negosiasi, kemudian Mbappe memutuskan untuk melanjutkan karier di PSG hingga tahun 2022. Menurut berbagai portal berita bola yang membuat dia bertahan adalah karena hak-hak istimewa yang dia dapatkan dari PSG. Mbappe mengatakan bahwa dia telah membuat keputusan sebelum mendapatkan panggilan dari presiden Real Madrid, akan tetapi klub meminta agar dia merahasiakannya.
Hak istimewa Kylian Mbappe
Selain gajinya yang selangit Mbappe akan diberikan hak suara untuk menentukan pelatih dan bahkan direktur olahraga klub, bahkan tidak hanya itu dia juga memiliki suara untuk menentukan siapa saja pemain yang perlu direkrut untuk memperkuat klub.
Mauricio Pochettino menjadi korban pertama Mbappe, karena pelatih asal Argentina ini diisukan akan segera diganti dari kursi kepelatihan PSG. Kabar terbaru lainya seperti yang diberitakan bola.okezone.com, Mbappe meminta supaya Neymar meninggalkan PSG. Kemudian meminta supaya klub mendatangkan Osamu Dembele yang kontraknya akan habis musim panas ini.
Efek bertahanya Mbappe di PSG
Dengan penandatanganan perpanjangan kontrak tersebut setidaknya Mbappe membungkam semua prediksi yang sudah beredar tentang kemana dia akan melanjutkan kariernya dan berikut adalah perubahan yang akan terjadi setelah Mbappe menandatangani kontrak barunya.
Jabatan direktur olahraga PSG
Leonardo dikabarkan akan digantikan oleh Luis Campos sebagai direktur olahraga PSG. Orang inilah yang nanti diharapkan akan membentuk tim yang dapat berkompetisi untuk memenangkan gelar Liga Champion.
Pelatih
Meskipun pelatih PSG saat ini Mauricio Pochettino masih memiliki sisa kontrak 1 tahun tapi menurut isu yang beredar pelatih asal Argentina ini akan dilengserkan. Menurut beberapa laporan Ruben Amorim adalah sosok yang akan menggantikannya.
Amorin adalah pelatih Sporting CP sejak tahun 2020 lalu yang berhasil memberikan trofi Primera Liga pada tahun 2021. Trofi ini menjadi gelar juara pertama yang didapatkan oleh klub dalam 19 tahun dan pelatih ini memenangkan penghargaan Primeira Liga Manager of the year.
Menurut berbagai portal berita bola, selain gelar liga Amorin juga memenangkan Taca Da Liga dua kali bersama Sporting CP dan juga Bersama Braga dalam kepelatihan sebelumnya. Pelatih berusia 37 tahun ini mengandalkan dan mengembangkan pemain muda untuk memenangkan gelarnya. Melihat bagaimana gaya kepelatihan Amorin, maka ini berpotensi untuk merubah pendekatan klub yang sebelumnya meningkatkan kualitas tim dengan pembelian pemain bintang