Napoli vs Spezia: Menang 4-2, Partenopei ke Semifinal Coppa Italia

bola88

DewaSport.asia – Napoli mengalahkan Spezia 4-2 di babak perempatfinal Coppa Italia. Il Partenopei sukses melaju ke semifinal untuk berjumpa dengan Atalanta.

Napoli menjamu Spezia di Stadio Diego Armando Maradona,Jumat (29/1/2021) dini hari WIB. Tuan rumah tampil dominan sejak menit awal laga.

bola88

Napoli sudah mampu unggul ketika laga baru berjalan lima menit. Umpan Elseid Hysaj mampu dituntaskan oleh Kalidou Koulibaly menjadi gol lewat sebuah sentuhan menggunakan tumitnya. Napoli unggul 1-0.

Pada menit ke20, pasukan Gennaro Gattuso mampu menggandakan keunggulan. Hirving Lozano terbebas dari perangkap offside usai menerima umpan panjang dari Diego Demme.

Lozano kemudian melepas sepakan keras yang tak bisa dibendung Kiper Spezia, Titas Krapikas. Skor berubah 2-0 untuk Napoli.

10 menit berselang Krapikas kembali memungut bola dari sarangnya. Napoli unggul 3-0 usai Matteo Politano mencetak gol memanfaatkan sodoran bola dari Piotr Zielinski.

Gol Eljif Elmas di menit ke-40 membuat Napoli menutup babak pertama dengan keungggulan 4-0. Gol ini bermula dari aksi Lorenzo Insigne yang musuk dari sisi kiri hingga ke depan kotak penalti Spezia.

Ia lalu melepas umpan terukur melihat pergerakan Elmas dari belakang. Elmas dengan tenang menuntaskannya menjadi gol.

Selepas jeda,Napoli mengendurkan tekanan. Hal ini dimanfaatkan oleh Spezia untuk berusaha bangkit.

Pada menit ke-71, Spezia berhasil membobol gawang Napoli. Emmanuel Gyasi menaklukkan David Ospina usai menuntaskan umpan dari Gennaro Acampora.

Dua menit kemudian giliran Acampora yang berhasil mencetak gol. Sepakan jarak jauhnya meluncur ke pojok kiri gawang Napoli. Spezia menipiskan keunggulan 4-2.

Namun, upaya Spezia mengejar gol penyama kedudukan di sisa laga tak membuahkan hasil. Napoli mampu menutup laga dengan kemenangan 4-2.

Hasil ini mengantarkan Napoli ke babak semfinal. Di semifinal, mereka bakal bersua dengan Atalanta.

SUSUNAN PEMAIN

Napoli: David Ospina; Elseid Hysaj, Kostas Manolas, Kalidou Koulibaly, Mario Rui; Eljif Elmas (Victor Osimhen 69′), Diego Demme, Piotr Zielinski (Stanislav Lobotka 69′); Matteo Politano (Giovanni Di Lorenzo 88′), Hirving Lozano (Dries Mertens 46′ (Tiemoue Bakayoko 88′)), Lorenzo Insigne.

Spezia: Titas Krapikas; Luca Vignali (Juan Manuel Ramos 74′), Ardian Ismajli, Claudio Terzi, Cristian Dell’Orco (Simone Bastoni 46′); Nahuel Estevez (Leo Sena 46′), Matteo Ricci, Gennaro Acampora; Emanuel Gyasi (Diego Farias 74′), Andrey Galabinov (Kevin Agudelo 46′), Daniele Verde.

bola88