Pelatih Bali United Minta PSSI Perketat Protokol Kesehatan

bola88

DewaSport.asia – Rencana PSSI melanjutkan kompetisi Liga 1 2020 disambut antusias oleh Bali United. Melalui pelatihnya, Stefano ‘Teco’ Cugurra, mereka mengaku tak sabar untuk melanjutkan jalannya persaingan.

Sebelumnya PSSI menghentikan kompetisi pada Maret 2020 lalu. Pertandingan tak bisa digelar karena pemerintah melarang keramaian sebagai dampak penyebaran virus corona.

bola88

Setelah menggelar rapat pada Selasa (2/6/2020) lalu, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sepakat menyusun rencana untuk melanjutkan kompetisi. Jika tak ada halangan, Liga 1 bisa dimulai lagi pada September 2020.

Namun untuk itu, Teco mendesak PSSI agar memberlakukan protokol kesehatan secara ketat. Ini demi kebaikan semua pihak yang terkait dalam suatu pertandingan.

“Saya pikir bagus jika liga bisa mulai tahun ini. Tapi bagi saya yang terpenting adanya protokol kesehatan yang baik saat tim latihan dan jalani pertandingan. Semua perangkat pertandingan dan semua tim harus dijaga kesehatannya agar saat latihan dan pertandingan semua sehat dan berjalan dengan aman,” ujar Teco dilansir situs klub.

Skuat Bali United sendiri hingga kini masih diliburkan. Teco bakal mengumpulkan para pemainnya dalam waktu dekat ini.

“Mengenai jadwal latihan, saya akan berdiskusi dengan manajemen. Menurut saya, yang terpenting adanya protokol kesehatan. Semua pemain dan official tim sebelum balik latihan harus di tes kesehatan terlebih dahulu,” tuturnya.

bola88