Persib Kokoh di Puncak Klasemen BRI Liga 1 Tanpa Terkalahkan

bola88

DewaSport.asia – Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts lega timnya bisa mengamankan kemenangan dalam laga pekan ke-11 BRI Liga 1 2021/2022. Persib menaklukkan Persela Lamongan 3-1 di stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (4/11/2021).

Tiga gol Persib dicetak Geoffrey Castillion, Erwin Ramdani dan M Rashid. Kemenangan ini kembali membuat Pangeran Biru menggeser posisi Bhayangkara FC di puncak klasemen. Namun ini bisa bertukar lagi kalau Bhayangkara FC menang di laga berikutnya.

bola88

Robert mengaku sudah memprediksi pertandingan akan berlangsung sulit dan ketat. Apalagi tim Laskar Joko Tingkir yang tampil tanpa diperkuat dua pemain asingnya, mampu memberikan perlawanan sengit.

“Ini pertandingan seperti yang sudah kami duga. Tapi mereka juga memiliki banyak pemain muda bertalenta yang memainkan sepakbola dengan baik,” ucap Robert usai pertandingan.

Robert pun memutar otak agar Geoffrey Castillion Cs membombardir pertahanan lawan. Hal itu membuat lini belakang Persela cukup kerepotan.

“Masih ada banyak celah dan terbukti ketika kami mulai menyerang, mereka bertahan dengan jumlah pemain yang sedikit. Jadi, bagus kami bisa memimpin 2-0 dengan cepat meski setelahnya cepat diperkecil menjadi 2-1 dan itu adalah pelajaran besar bagi kami untuk langsung fokus,” tuturnya.

Setelah Persela menipiskan ketertinggalan, Robert menginstruksikan pasukannya untuk menambah gol. Alhasil, sejumlah peluang pun tercipta di malam itu.

“Kami punya kans bagus untuk mencetak 4-5 gol tapi pemain tidak cukup fokus untuk memanfaatkanya. Namun saya juga tidak mengeluhkan soal itu, karena pemain merasa kelelahan baik kaki maupun mentalnya. Kalian bisa melihatnya, itu berdampak pada permainan ketika mereka merasa kelelahan apalagi bermain di sistem bubble,” tutur pelatih asal Belanda itu.

Rotasi Bagian dari Strategi

Robert melakukan rotasi dalam daftar susunan pemain Persib melawan Persela. Febri Hariyadi yang biasanya menjadi langganan starter dicadangkan. Posisi itu kemudian digantikan Erwin Ramdani.

Hasilnya tokcer karena Ersin berhasil mencetak gol memanfaatkan kemelut hasil tendangan bebas Marc Klok di menit 20. Robert pun mengaku bahwa memang dirinya ingin memberi kesempatan bagi Erwin.

“Febri dimasukkan pada babak kedua karena kami ingin lebih dulu memberi kesempatan bermain untuk Erwin. Itu memang sudah menjadi rencana kami di awal,” ujar pelatih 66 tahun itu.

Castilion

Selain Erwin yang menjadi starter, Geoffrey Castillion juga mencatatkan diri tampil sejak menit pertama lalu mencetak gol di musim ini. Hanya saja Robert tidak menggaransi Castillion dan Wander Luiz akan main sejak menit pertama lagi di laga pertama seri ketiga.

“Kami belum tahu bagaimana ke depannya. Kita lihat saja nanti karena kami belum tahu melawan tim mana kami akan bertanding,” tuturnya.

[embedded content]

bola88