DewaSport.asia – Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar Jr menilai dirinya sedang dalam performa terbaiknya sejak pertama kali bergabung dengan Les Parisiens. Musim ini, dia berhasil mengantar PSG meraih treble winners dengan juara Ligue 1, Piala Liga Prancis dan Piala Prancis.
Neymar didatangkan PSG dari Barcelona pada 2017 silam. Sejak saat itu, dia sudah bermain di 82 pertandingan pada semua kompetisi, serta sukses mencetak 70 gol.
Megabintang Brasil itu mengaku sudah belajar banyak selama berseragam Les Parisiens. Musim ini, dia sukses menorehkan 19 gol dari 24 pertandingan berseragam PSG. Dia merasa bantuan dari rekan satu timnya membantunya bisa tampil maksimal.
“Selama tiga tahun, saya mendapatkan banyak pengetahuan. Saya telah menjalani kehidupan yang yang senang dan sulit, terutama saat mendapat cedera sehingga tak bisa bermain,” kata Neymar dikutip Marca, Rabu (5/8/2020).
“Berkat bantuan rekan satu tim, saya bisa melewati semua. Hal itu membuat saya bisa fokus ke performa di lapangan, sehingga bisa mendapat gelar. Saya dalam performa terbaik, sejak datang ke Paris. Tim ini sudah seperti keluarga,” ujarnya.
Pemain berpaspor Brasil itu bertekad untuk membawa satu piala lagi, yakni Liga Champions. Apalagi mereka masih punya peluang saat bertemu Atalanta pada lanjutan Liga Champions.
“Kami juga ingin memenangkan Liga Champions. Kami akan berjuang, karena tak pernah sedekat ini dengan gelar sebelumnya,” tutur Neymar.