Tottenham vs Palace: Bale dan Kane Bawa The Lillywhites Menang 4-1

bola88

DewaSport.asia – Harry Kane dan Gareth Bale tampil menawan membawa Tottenham Hotspur menang 4-1 atas Crystal Palace. Kedua pilar The Lillywhites itu berhasil mengemas brace.

Tottenham menjamu Crystal Palace di Tottenham Hotspur Stadium pada pekan ke-27 Liga Inggris, Senin (8/3/2021) dini hari WIB. Tuan rumah unggul lebih dulu di menit ke-24 lewat gol dari Gareth Bale.

bola88

Namun, Palace bisa memaksakan babak pertama berakhir imbang 1-1 berkat gol dari Christian Benteke pada menit ke-45+1. Selepas jeda, The Lillywhites memastikan kemenangan setelah membuat tiga gol.

Bale mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke-49. Kane tak mau ketinggalan dengan juga mengemas brace. Ia bikin dua gol di menit ke-52 dan 76.

Kemenangan 4-1 atas Palace, membawa Tottenham naik ke peringkat keenam dengan 45 poin. Mereka hanya berjarak dua angka dari Chelsea di posisi keempat.

Untuk The Eagles, hasil ini membuat mereka tak beranjak dari peringkat ke-13. Pasukan Roy Hudgson mengumpulkan 34 poin.

Tottenham berhasil membuka keunggulan di menit ke-24. Gol ini berawal dari kerja keras Lucas Moura merebut bola dari Luka Milivojevic.

Bola mengarah ke Harry Kane yang langsung menusuk ke kotak penalti. Ia lalu memberi umpan mendatar terukur yang mampu disontek Gareth Bale menjadi gol.

Tottenham setelah itu begitu dominan di babak pertama. Namun, mereka lengah sesaat sebelum turun minum.

Palace bisa mencuri gol saat Injury time babak pertama. Umpan terukur Milivojevic dari sisi kiri menemui kepala Christian Benteke di kotak penalti.

Sundulan Benteka meluncur deras ke pojok kiri gawang Tottenham. Hugo Lloris hanya terdiam.

Duel dua tim asal London ini berakhir sama kuat 1-1 di babak pertama.

Tottenham langsung menggebrak selepas jeda. Mereka kembali unggul berkat kolaborasi Bale dan Kane di menit ke-49.

Sergio Reguilon mengirim umpan silang ke tiang jauh yang bisa disambut oleh Harry Kane. Ia menyundul bola menuju Bale depan gawang.

Bale melanjutkannya dengan sundulan untuk mencetak gol keduanya di laga ini. Skor berubah 2-1 untuk Tottenham.

Setelah membuat dua assist untuk Bale, Kane tak mau ketinggalan untuk juga mencetak gol. Ia berhasil membobol gawang Vicente Guaita di menit ke-52.

Kane melepas sepakan first time terukur dari luar kotak penalti menyambut umpat Matt Doherty. Bola bersarang ke pojok kanan gawang Palace.

Tim tamu hampir menipiskan ketinggalan di menit ke-69. Namun, sepakan jarak jauh Wilfied Zaha hanya menerpa tiang gawang.

Pada menit ke-76, Bale mencetak gol keduanya di laga ini. Ia dengan baik bisa menuntaskan umpan Son Heung-Min menjadi gol lewat sundulan kepala.

Skor 4-1 untuk kemenangan Tottenham menutup pertandingan.

SUSUNAN PEMAIN

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Sergio Reguilon, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Matt Doherty; Pierre-Emile Hojbjerg, Harry Winks (Moussa Sissoko 70′); Son Heung-Min, Lucas Moura, Gareth Bale (Erik Lamela 70′); Harry Kane (Vinicius 80′).

Crystal Palace: Vicente Guaita; Joel Ward, Cheikhou Kouyate, Gary Cahill, Patrick Van Aanholt; Andros Townsend (Jeffrey Schlupp 46′), Jairo Riedewald, Luka Milivojevic, Eberechi Eze (Wilfried Zaha 46′); Jordan Ayew, Christian Benteke (Jean-Philippe Mateta 74′).

bola88