Wacana Melanjutkan Premier League 2019/2020 Dihantui Kekhawatiran Pemain

bola88

DewaSport.asia – Pelatih Chelsea, Frank Lampard, menyebut pentingnya komunikasi dengan pemain sebelum memulai lagi Premier League. Kesehatan pemain harus jadi fokus utama jika kompetisi berlanjut.

Setelah dihentikan sejak Maret lalu karena pandemi virus corona, Premier League mendapat secercah harapan untuk kembali dimulai. Klub-klub sudah mulai membuka pusat latihannya sejak pekan kemarin.

bola88

Pemerintah Inggris juga mulai melonggarkan aturan lockdown setelah dua bulan. Tak menutup kemungkinan, jika kurva penyebaran virus corona di Inggris melandai pemerintah bisa mengizinkan Premier League merampungkan musim 2019/2020.

Namun, tidak sedikit pemain yang masih diliputi kekhawatiran untuk bermain. Lampard menyadari hal tersebut. Dia meminta pemerintah dan otoritas olahraga mendengar suara para pemain sebelum memutuskan kelanjutan kompetisi.

“Semua memiliki cara yang berbeda untuk mengatasi situasi ini. Kebebasan untuk berbicara harus diberikan, karena mereka menyuarakan dari hati. Saya rasa komunikasi sangat penting, sehingga mereka tahu apa yang terjadi dan bisa membuat keputusan,” kata Lampard kepada Sky Sports.

Sebagai orang yang paling dekat dengan pemain, Lampard juga menekankan pentingnya peran pelatih agar merangkul para pemainnya guna mencari tahu kesiapan psikis mereka sejauh ini.

“Pemain saya adalah orang baik. Niat dan perasaan mereka terhadap keluarganya bagus. Mereka ingin kembali dan bekerja. Mereka sudah tidak sabar untuk bermain sepak bola,” ujarnya.

“Untuk saat ini, pekerjaan saya yang paling utama adalah memberikan empati kepada pemain. Kami tidak bisa hanya memberikan perintah, karena tak banyak yang diketahui dalam situasi ini,” tutur Lampard.

bola88