DewaSport.asia – Chelsea menjadi tamu bagi Burnley pada duel pekan ke-28 Premier League musim 2021/2022. Pada duel di Stadion Turf Moor, Sabtu (5/3/2022) malam WIB, The Blues menang dengan skor telak 4-0.
Chelsea sempat kesulitan dan gagal mencetak gol pada babak pertama. Tapi, pada 10 menit awal babak kedua, The Blues mampu mencetak gol lewat aksi Reece James dan Kai Havertz (2 gol).
Lalu, gol keempat Chelsea dicetak oleh Cristian Pulisic. Hasil ini membuat tim racikan Thomas Tuchel makin aman di posisi ke-3 klasemen dengan 53 poin dari 26 laga. Tapi, Chelsea terpaut tujuh poin dari Liverpool di posisi kedua.
Babak Pertama
Thomas Tuchel membuat perubahan di starting XI Chelsea. Saul Niguez bermain sejak menit awal. Tapi, hal ini tidak mempengaruhi permainan. The Blues langsung tancap gas sejak menit awal.
Pada menit ke-15, Chelsea mendapat peluang dari Reece James. Peluang ini dibangun lewat skema yang bagus. Tapi, bek Charlie Taylor membuat blok yang amat krusial untuk menggagalkan peluang ini.
Burnley punya peluang pada menit ke-29. Berawal dari kesalahan NGolo Kate dan Antonio Rudiger, Dwight McNeil punya peluang bagus. Tapi, sepakaan McNei masih di atas gawang Edouard Mendy.
Chelsea punya peluang bagus pada akhir babak kedua. Tapi, sepakan Jorginho masih diblok bek James Tarkowski dengan kepalanya. Babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0. Chelsea punya penguasaan bola hingga 78 persen tapi gagal mencetak gol.
Babak Kedua
Buntu pada babak pertama, Chelsea segera mendapat momen bagus pada awal babak kedua. Dua menit laga dimulai, The Blues mencetak gol dari aksi individu Reece James. Chelsea unggul 1-0 pada menit ke-48.
Setelah gol James, segalanya menjadi lebih mudah bagi Chelsea. Tim asal London Barat mendapatkan dua gol tambahan lewat aksi Kai Havertz pada menit ke-53 dan 55. Chelsea unggul 3-0 dari tuan rumah.
Burnley keluar menyerang. Maxwel Cornet dimainkan untuk menggantikan Jay Rodriguez. Sementara, Chelsea juga memainkan Mateo Kovacic dan Ruben Loftus-Cheek untuk melakukan rotasi di lini tengah.
Chelsea mendapatkan gol keempat pada menit ke-69 dari aksi Christian Pulisic. Pemain asal Amerika Serikat itu menuntaskan umpan yang dilepas NGolo Kante. Chelsea unggul 4-0 dan mampu mempertahankan skor ini hingga laga usai.