DewaSport.asia – Transfer Luis Suarez dari Barcelona menuju Atletico Madrid menemui kendala. Menurut ESPN, Selasa (22/9/2020) petinggi Barcelona tak mengizinkan pemainnya itu menyeberang ke klub rival.
Suarez ingin meninggalkan Estadio Camp Nou setelah tidak masuk dalam rencana pelatih Barcelona, Ronald Koeman. Sebelumnya dia dikaitkan dengan Juventus. Tapi kepindahannya ke Negeri Pizza tak kunjung terwujud.
Tak berselang lama, Suarez langsung dikaitkan dengan Atletico Madrid. Dia bisa didapatkan secara gratis karena kontraknya di Barcelona akan berakhir pada musim panas 2021.
Atletico ingin menjadikan Suarez sebagai pengganti Alvaro Morata yang kembali ke Juventus. Saat berita ini ditulis, Morata sudah tes medis di kubu Bianconeri.
Tapi proses kepindahan Suarez tampaknya akan berjalan rumit. Petinggi Barcelona keberatan melihat Suarez bergabung dengan skuat Los Rojiblancos.
Striker asal Uruguay kabarnya sangat marah dengan sikap manajemen klub. Dia berharap dapat restu agar bisa secepatnya bergabung dengan tim asuhan Diego Simeone.