Hasil Pertandingan Levante vs Real Madrid: Skor 0-2

bola88

DewaSport.asiaReal Madrid memetik kemenangan 2-0 atas Levante dalam kunjungan ke Estadio de la Ceramica, duel lanjutan La Liga 2020/21, Minggu (4/10/2020) dini hari WIB.

Laga berjalan alot untuk pasukan Zinedine Zidane. Mereka membuka keunggulan di menit ke-16 melalui Vinicius Junior, tapi baru mengunci kemenangan di menit ke-90+5 lewat aksi solo Karim Benzema.

bola88

Tambahan 3 poin ini mengantar Los Blancos ke puncak klasemen sementara dengan 10 poin dari empat pertandingan, sedangkan Levante merosot ke peringkat ke-18 alias Zona degradasi.

Babak pertama

Pertandingan dimulai, Real Madrid mengontrol pertandingan. 10 menit pertama, pasukan Zinedine Zidane terus mencari celah pada pertahanan berlapis Levante.

Serangan-serangan Madrid tampak berbahaya, khususnya di kedua sisi sayap. Namun, masih belum ada operan pemungkas yang bisa berubah jadi peluang.

Menit ke-16, Madrid akhirnya mencetak gol pembuka. Berawal dari tendangan sudut Modric, bola jatuh di depan Vinicius yang berdiri bebas di sisi kiri gawang lawan.

Winger Brasil ini punya waktu cukup untuk mengontrol bola, memutar badan, dan melepas tembakan melengkung ke tiang jauh. Gol! Levante 0-1 Real Madrid.

Gol ini membuat Madrid meningkatkan tempo serangan, tapi lagi-lagi kurang maksimal di wilayah sepertiga akhir. Sebaliknya, Levante perlahan-lahan berani menguasai bola.

Memasuki menit ke-30, Levante mendapatkan beberapa peluang. Salah satunya eksekusi Vukcevic yang masih membentur mistar.

Kedua tim silih berganti menyerang, tapi tidak ada peluang berbahaya. Skor 0-1 mengantar para pemain ke ruang ganti.

Babak kedua

Pertandingan dimulai kembali, Madrid langsung menggebrak. Vinicius mendapatkan peluang matang di menit ke-54, tapi tembakannya masih melenceng ke di luar tiang jauh.

Memasuki menit ke-60, Levante mulai menunjukkan perlawanan. Untuk pertama kalinya tim tuan rumah menguasai bola cukup lama dan terus menekan Madrid.

Menit ke-70, Sergio Ramos sempat mencetak gol sundulan dengan memaksimalkan tendangan bebas Luka Modric. Gol ini tak langsung disahkan, Ramos diklaim mendorong lawan dalam duel di dalam kotak penalti.

Laga sempat terhenti beberapa menit sembari wasit utama menunggu konfirmasi VAR. Gol ini pun dianulir karena Ramos dianggap melanggar lawan.

Memasuki 10 menit akhir, laga masih terbuka, tapi serangan Levante cenderung tanpa arah. Madrid sebaliknya, tampak berbahaya setiap menyerang.

Tepat sebelum laga berakhir, di menit ke-90+5, Madrid mencetak gol keduanya melalui Karim Benzema. Berawal dari serangan balik cepat, bola diterima Benzema yang berlari sendiri di sisi kiri.

Striker Prancis ini berlari menembus kotak penalti, mengecoh bek dan kiper lawan, lalu melepas tembakan keras ke gawang yang sudah ditingggal kiper. Gol! Levante 0-2 Real Madrid.

Gol ini sekaligus menutup pertandingan. Skor 0-2 untuk kemenangan Real Madrid.

Susunan pemain

LEVANTE XI (4-4-2): Aitor Fernandez; Jorge Miramon, Ruben Vezo, Sergio Postigo, Carlos Clerc; Jose Campana, Nikola Vukcevic (55′ Jorge de Frutos), Mickael Malsa (73′ N. Radoja), Enis Bardhi; Roger (55′ Melero), Jose Luis Morales (68′ Dani Gómez).

REAL MADRID XI (4-3-3): Thibaut Courtois; Nacho, Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Federico Valverde (89′ M. Odegaard), Casemiro, Luka Modric (89′ Isco); Marco Asensio (69′ Rodrygo), Karim Benzema, Vinicius Junior (69′ Lucas Vázquez).

bola88